Jumat, 26 Desember 2014

Maybelline Girls Search 2014 Seru !

     Hello cynt's ! Beberapa waktu yang lalu di bulan Desember ini, saya antusias sekali dengan diadakannya Maybelline Girl Search,"eciee~via jadi finalisnya yaa prikitiww~" bukaan! salah, saya sudah kelewat uhukk, tua sedikit untuk ikut ajang ini :D, tapi saya antusias karena saya mengisi acara sebagai Speaker saat karantina para wanita remaja yang terpilih di ajang Maybelline Girl Search ini....


Untuk pertama kalinya Maybelline New York-Indonesia menggelar wajah Maybelline bertajuk "Maybelline Girls Search" yang tujuannya untuk mengapresiasi remaja putri Indonesia yang tak hanya cantik tetapi memiliki karakter percaya diri, outgoing, smart, energetic, fashionable, dan trendy, dan para finalis merupakan sosok inspiratif yang disukai dan dinominasikan oleh teman-temannya.

     Kemudian Ke-20 finalis ini kemudian dikumpulkan di Jakarta untuk menerima pembekalan yang bermanfaat untuk pengembangan diri mereka selama 2 hari, mulai tanggal 5 hingga 6 Desember 2014. Bertempat di Hotel Century, para finalis berkesempatan untuk mengasah bakat dan kepribadian mereka melalui kegiatan:
  • Workshop pengembangan diri dari Ivy Batuta, perwakilan TALKINC (institusi public speaking) yang membantu para finalis lebih percaya diri dalam berkomunikasi & berinteraksi dengan banyak orang.
  • Makeup class dari Maybelline New York yang membantu finalis mengenal tren makeup spring/summer 2015 dan bagaimana mengaplikasikan tren makeup tersebut untuk sehari-hari.
  • Workshop photo shoot dari Glenn Prasetya (Studio 47) yang membantu finalis mengenal angle terbaik masing-masing dan cara ber-pose yang baik & benar.
  • Sesi fashion & beauty blogging oleh Ayla Dimitri, Carryna Pratiwi & Letvia Han yang membantu meningkatkan kreatifitas finalis dalam mengekspresikan diri melalui kegiatan blogging.    
Tepat dihari pertama karantina merupakan bagian dimana para finalis Maybelline Girls Search mendapatkan banyak ilmu baru mengenai dunia Self Improvement, Fashion, Beauty and Blogging, duh saya kalau masih remaja kinyis-kinyis kaya para finalis pengen banget ikut ajang yang seperti ini buat nambah ilmu ^_^
      Uniknya acara karantina ini, ada jadwalnya segala macam sekolah, ilmu yang dibagikan dibagi-bagi jamnya biar lebih mudeng ilmunya masuk, nah kebetulan saya dan kak Carryna kebagian kelas terakhir ceritanya jam 8 malam.
Banyak sesi menarik saat karantina berlangsung, dari belajar Catwalk untuk dipanggung nanti, kemudian Makeup biar kece, dan masih banyak lagi, hanya dalam kurun 3hari dikarantina para finalis ini di asah kemampuannya untuk menghadapi panggung Event besar selanjutnya.
     Selanjutnya tibalah sesi kelas K Carryn dan saya yaitu mengenai How To Be a Beauty Blogger , ilmu yang menarik dan unik sekali menurut saya dibahas untuk ajang seperti ini, karena peserta di berikan ilmu baru bagaimana cara menjadi Blogger khususnya Beauty Blogger, bermula dari sharing awal mula kita menjadi Beauty Blogger sampai, list step by step bagaimana menjadi Beauty blogger menggunakan slide yang ditampilkan, senang sekali para peserta antusias dengan hal ini ^_^
Saya pun juga senang sekali bisa sharing pengalama dengan para remaja terpilih ini, biar mereka termotivasi juga untuk mengasah kreatifitas dalam bidang Beauty seperti ini.
     Tibalah pada acara yang ditunggu-tunggu para peserta dan juri Maybelline Girls Search 2014 Monika Ardianti (Business Unit Manager Maybelline New York-Indonesia), Velove Vexia (Brand Ambassador Maybelline), Ryan Ogilvy (Official Makeup Artist Maybelline), Glenn Prasetya (Professional Photographer) serta juri tamu Kamidia Radisti (perwakilan TALKINC), yaitu penampilan sesungguhnya di ajang terbesar yang diadakan Maybelline diakhir tahun ini, penobatan 10 Maybelline Girls Search 2014 angkatan pertama dilakukan di Signature Year-End Event pertama Maybelline, sekaligus perkenalan tren Makeup Spring/Summer 2015 bertemakan "7 Days inColor"



Para peserta menunjukkan bakat mereka dipanggung dengan dance yang sudah di ajarkan beberapa hari sebelumnya.
     duh..ini nih bagian yang menurut saya bikin deg-deg an, pertanyaan yang diajukan oleh juri yang ditentukan oleh jawaban para finalis, saya yang menyimak aja deg-degan apa lagi mereka cyn, beuhh...tapi ini lah yang bikin memotivasi untuk lebih percaya diri lagi ^_^
Sambil nunggu para juri menilai, para tamu undangan diberikan suguhan oleh Petra Sihombing
And then...berikut finalis Maybelline Girls Search 2014 Angkatan Pertama di acara terbesar Maybelline Year-End Street Fashion Party 2014

Berikut nama 10 Maybelline Girls terpilih:

1. Raphaela Natasha (17 tahun) - SMAK Tirta Marta BPK Penabur, Jakarta
2. Olivia Brenda (16 tahun) - SMA Tarakanita, Jakarta
3. Fanggie Deeva (15 tahun) - Bina Tunas Bangsa School, Jakarta
4. Verona Avilia (16 tahun) - SMAN 24, Jakarta
5. Myrna Cristanto (15 tahun) - SMAN 10, DI Yogyakarta
6. Izdihaar Ariiba (16 tahun) - SMKN 27, Jakarta
7. Nadya Nur Fadilla (15 tahun) - SMAN 74, Jakarta
8. Janna Alilla Timur (17 tahun) - SMAN 21, Jakarta
9. Savira Felicia (17 tahun) - SMAN 47, Jakarta
10. Nadhira Mauriskha (15 tahun) - SMAN 47, Jakarta

20 finalis Maybelline Girls Search:

      1. Raphaela Natasha (17 tahun), SMAK Tirta Marta BPK Penabur, Jakarta
      2. Olivia Brenda (16 tahun), SMA Tarakanita, Jakarta
      3. Agisha Febila Alamsyah (16 tahun), SMAN 1 Cileungsi, Jawa Barat
      4. Fanggie Deeva (15 tahun), Bina Tunas Bangsa School, Jakarta
      5. Ussy Rahma Yuliani (16 tahun),  SMAN 74, Jakarta
      6. Verona Avilia Harrison (16 tahun), SMAN 24, Jakarta
      7. Elissa Helena (17 tahun), SMAN 2, Bandung
      8. Myrna Cristanto (15 tahun), SMAN 10, DI Yogyakarta
      9. Izdiihar Ariiba (16 tahun), SMKN 27, Jakarta
      10. Davita Irene (17 tahun), SMAK Tirtamarta, BPK Penabur, Jakarta
      11. Noa Majida Yasmin (15 tahun), SMAN 14, Bandung
      12. Nadia Patika Wijaya (16 tahun), SMAN 78, Jakarta
      13. Nadya Nur Fadilla (15 tahun), SMAN 74, Jakarta
      14. Eldine Syifa (15 tahun), SMAN 15, Bandung
      15. Janna Alilla Timur (17 tahun), SMAN 21, Jakarta
      16. Valencia Lies Fandrika (16 tahun), Mutiara Bangsa School, Tangerang
      17. Ravenska Eugenia Puspoyudo(16 tahun), SMA Stella Maris, BSD
      18. Gabrield Friska (16 tahun), SMA Tarakanita, Jakarta
      19. Savira Felicia (17 tahun), SMAN 47, Jakarta
      20. Nandhira Mauriska (15 tahun), SMAN 47, Jakarta
     Congratulation untuk semua pemenang ! semoga kedepannya acara ini terus berlangsung, acara positif seperti ini, membangkitkan semangat para remaja generasi muda untuk lebih semangat menunjukan jiwa positif berkarnya dan  Thankyou Maybelline sudah mempercayai saya untuk berbagi ilmu mengenai Blogging di ajang Maybelline Girls Search 2014 , Sukses selalu.... ^_^



Buat yang mau ngobrol"seputar kecantikan atau lainnya bisa follow saya ^_^
XOXO 
Follow my:
INSTAGRAM : @leeviahan
TWITTER: @leeviahan1
Atau juga bisa tanya langsung di Ask.Fm: Leeviahan



Tidak ada komentar:

Posting Komentar